Sunday, August 3, 2014

Harmonika Kunci Apa Saja yang Diperlukan Dalam Musik Blues

  
     Bagi yang sudah jago main harmonika, tentu tidak perlu ambil pusing menentukan harmonika kunci apa saja yang diperlukan seorang pe- main harmonika.
     Kenapa? karena pada dasarnya hanya dengan 1 harmonika kunci C misal- nya, sudah bisa memainkan lagu dengan nada dasar apapun.
Tentunya harus bisa bermain dalam posisi apapun (berapapun) dan ini memerlukan penguasaan teknik kelas dewa. Dan bukan wilayah saya, seorang pemula, untuk membicarakan itu. Takut salah, dan menyesatkan.. hahaha..

     Bagi pemula seperti saya, untuk memainkan musik blues, paling enak adalah menggunakan posisi 2 (second position) dimana kita memainkan harmonika C untuk blues nada G, harmonika A untuk nada dasar E dan seterusnya. tapi dengan begitu, berarti kita memerlukan banyak harmonika untuk memainkan banyak kunci. Untuk Posisi bermain harmonika yang lain kita bahas kapan-kapan.

     Kira-kira harmonika kunci apa saja yang sering dimainkan oleh musisi Blues? menurut pendapat saya, untuk lagu lagu blues, nada dasar yang umum dimainkan para musisi blues adalah ;
  • Nada E , banyak lagu-lagu Blues yang dimainkan dengan nada dasar ini. misalnya, Road House Blues (The Doors), Before You Accuse Me (Eric Clapton) dan lain-lain
  • Nada G  misalnya Bluesman (BB King), atau bahkan Hongky Thonk Woman (Rolling Stones) dll
  • Nada A misal Long Gone (Kenny Wayne Shepperd) Route 66 (Rolling Stones)
  • Nada D misal Tobbaco Road (Richie Kotzen) dll
     Untuk lagu lain / nada dasar lain tentu masih banyak yang belum disebut, tp menurut saya (sekali lagi menurut saya yang pemula) 4 kunci / nada itulah yang paling sering dipakai.
Dengan demikian, berarti ada 4 kunci harmonika yang harus kita punya untuk memenuhi kebutuhan kita sebagai pemain harmonika terkait empat kunci diatas. Yaitu;
  • Harmonika Kunci A untuk memainkan blues dengan nada dasar E
  • Harmonika Kunci C untuk memainkan blues dengan nada dasar G
  • Harmonika Kunci D untuk memainkan blues dengan nada dasar A
  • Harmonika Kunci G untuk memainkan blues dengan nada dasar D
semuanya dimainkan dalam posisi 2 ( 2nd Position) dengan blues scale yang bisa dilihat disini

Selamat mencoba.




Saturday, August 2, 2014

Blues Scale

James Cotton, sang legenda
Harmonica Blues Scale, adalah hal yang wajib diketahui (dikuasai) terutama bagi pemain harmonika yang sering memainkan lagu-lagu beraliran Blues.

Perlu diperhatikan juga, bahwa untuk bisa memainkan scale blues pada harmonika, maka kita harus sudah menguasai teknik bending terlebih dulu. Untuk menguasai teknik bending bisa dilihat disini 

Blues scale adalah root atau pola dasar dari permainan harmonika blues. Untuk polanya silakan lihat dibawah ini. Susunan nadanya pun sama dengan susunan nada pada blues scale untuk gitar. 

Dibawah ini adalah blues scale untuk harmonika, dimainkan menggunakan posisi 2 (second position) atau biasa disebut posisi cross . Jadi kita memainkan blues scale bernada dasar G, tapi menggunakan harmonika berkunci C.

blues scale 

urutannya sebagai berikut;
  • 2d (hole 3 draw/sedot)
  • 3d' (3 sedot bending setengah nada)
  • 4b ( hole 4 blow / 4 tiup)
  • 4d'  (4 sedot bending setengah)
  • 4d ( 4 sedot)
  • 5d ( 5 sedot)
  • 6b (6 tiup)
kalo kita memakai harmonika diatonik kunci C, maka berarti kita memainkan pola blues dengan nada dasar G. dan dengan pola diatas kita menghasilkan nada 

G - Bb - C - Db (C#) - D - F - G

Pola seperti ini banyak diterapkan di lagu-lagu bergenre bukan blues saja, tapi termasuk Rock, dan Rock n Roll. Contoh penerapan blues scale diatas adalah pada intro lagu Terlalu Manis dari Slank. 
Silakan dicoba, semangat dan semoga bermanfaat

Grup Pencinta Harmonika


     Satu hal yang paling menyenangkan bagi saya adalah bertemu, berkenalan dengan orang-orang baru, apalagi yang sehobi dengan saya. Dan dalam dunia per-harmonika-an yang fana ini, saya termasuk pemula yang (kadang-kadang) giat belajar, tapi bingung mau belajar sama siapa.


    Nah bagi yang senasib seperti saya, tinggal di pedesaan yang jauh dari Jakarta dan Bandung (yang saya tahu, di kedua kota itulah sarang para master harmonika), maka pilihan paling mungkin adalah dengan belajar sendiri (otodidak) dengan cara menggali ilmu sebanyak-banyaknya di internet.

     Salah satunya adalah sosial media misalnya facebook. Saya pun termasuk yang aktif menimba ilmu disana. Ada beberapa grup yang membahas masalah harmonika ini, dan salah satu grup yang sering saya kunjungi adalah Pencinta Harmonika , yang sudah beranggotakan ribuan orang.

     Di grup ini anda akan berjumpa dengan master-master harmonika yang tidak segan-segan membeberkan ilmunya secara gratis dan juga menjawab pertanyaan-pertanyaan dari pemula seperti saya.


Disinilah saya berkenalan dengan mas Oki, salah seorang admin disana. Master yang satu ini, setiap kali ada tugas keluar kota, pasti menyempatkan diri untuk bertemu dengan penggiat harmonika yang ada di kota yang dia tuju.

    Begitu juga saat mampir ke Purwokerto, saya berkesempatan belajar langsung dengan beliau. Ngobrol panjang lebar ngalor ngidul pun tak terelakkan, karena memang doi orangnya ngocol dan enak buat diajak ngobrol. Dan akhirnya karena waktu yg terbatas, obrolan kami pun diakhiri dengan "ngobrol harmonika"


Dan saya pun harus meladeni Hohner Crossover beliau dengan si Cindy (folkmaster c) ah biarlah....

Friday, August 1, 2014

Folkmaster, si murah berkualitas

     Bagi Pencinta Harmonika berkantong tebal, tentu tidak menjadi masalah bila ingin menikmati gurihnya memainkan Harmonika kelas menengah ke atas. Tapi bagi saya yang berkantong pas-pasan, tentu keinginan mulia mempunyai harmonika bagus harus dengan perjuangan berdarah-darah.. hehe

Maka dari itu, saya selalu setia dengan beberapa "istri" saya.. Ya. mereka adalah gadis-gadis dari bangsa Suzuki Folkmaster.

Kenapa Folkmaster ? menurut saya, selain harganya murah, kunci yg disediakan lumayan lengkap,juga cukup banyak tersedia di pasaran Indonesia.

     Lalu yang jadi masalah, apakah dengan harga yang tergolong murah untuk ukuran harmonika diatonik (sekitar 90rb an) Folkmaster bisa diandalkan? Bisa untuk bending? bisa untuk memainkan musik Blues?

Jika anda bertanya seperti itu, maka akan saya jawab dengan pasti, Folkmaster cukup bisa diandalkan. terbukti folkmaster yang saya beli 4 tahun lalu, sampai sekarang masih sering saya mainkan, baik di panggung maupun di tempat lain, dan hampir tidak ada bedanya.

     Mau di bending. mau vibrato.. folkmaster tetep yahud. asalkan tentunya kita jangan terlalu "memaksa" si folkmaster ini dengan meniup/sedot dengan power yang kasar dan terlalu besar (harmonika kelas atas pun kalau dihajar terlalu keras juga bisa patah reed nya). makanya harus tetap santai dalam memainkannya. Perlakukan dia dengan wajar.

ini video testimoni saya, ketika mencoba Folkmaster ..


Tab Lagu Buat Latihan Harmonika

Setelah menguasai single note dengan bersih, maka langkah selanjutnya adalah mencoba menyanyikan lagu dengan harmonika. Mulai dari lagu yang gampang- gampang dulu, misalnya lagu anak-anak.

Berikut contoh tab lagu anak-anak untuk latihan

Naik - Naik ke Puncak Gunung

3  4  4  4   -4  5  5   5    4      5 -4  4  -3  4 -4  4
Naik naik ke puncak gunung, tinggi tinggi sekali
3  4  4  4   -4  5  5   5    4      5 -4  4  -3  4 -4  4
Naik naik ke puncak gunung, tinggi tinggi sekali

6 -6 -6 -5 -6 6 6  6  5   6  6 -5 -4  5 -5  5 -5  6
Kiri kanan kulihat saja banyak pohon cemara
6 -6 -6 -5  -6  6 6 6  5   6  6 -5 -4  5 -4  4
Kiri kanan kulihat saja banyak pohon cemara

Keterangan : 6 berarti lubang 6 tiup, kalo -6 berarti lubang 6 sedot

Dan ini salah satu video saya, memainkan lagu "mother how are you today, karya Maywood, sebuah lagu nostalgia barat yang aduhai...

Selamat menikmati, semoga tidak sakit perut
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...